- agent bola - Samsung Galaxy S8 mengusung ukuran jumbo, bahkan hampir 6 inci. Ya, smartphone ini menggunakan display 5.8 inci yang super tajam dan tidak akan mengecewakan mata Anda. Alih-alih lega dengan display tersebut, sejumlah pengguna bisa saja kewalahan saat menggunakan Galaxy S8, terutama ketika mengoperasikannya dengan satu tangan saja.
Untungnya, Samsung menyadari kebutuhan sejumlah pengguna yang kerap mengoperasikan ponsel dengan hanya satu tangan dengan alasan tertentu. Sebuah fitur bernama "one-handed mode" bisa Anda jumpai di dalam Galaxy S8 guna memudahkan pengoperasian smartphone ini saat salah satu tangan Anda tengah sibuk melakukan hal lain dan hanya bisa menggunakan satu tangan saja.
1. Buka Settings > Advanced features
2. Arahkan toggle "One-handed mode" ke arah ON
3. Anda bisa mengaktifkannya dengan dua cara:
- Swipe ke atas secara diagonal dari pojok bawah (bisa kanan atau kiri)
- Tap tombol Home 3x
4. Tap di luar display untuk tampilan full screen
sumber : gopego.com