Agen Bola - Arsenal sangat krisis bek tengah jelang laga final Piala FA kontra Chelsea. Hal ini lantas membuat Arsene Wenger dalam bingung menentukan formasi baru.
Arsenal akan menghadapi Chelsea di Stadion Wembley pada Sabtu [27/5/2017] malam WIB. Laga final Piala FA ini akan jadi kesempatan yang besar dan terakhir The Gunners untuk menutup musim dengan gelar juara.
Tapi, di laga tersebut Arsenal akan tampil pincang karna bek tengah. Mereka kehilangan dua pemain belakang usai menghantam Everton 3-1 di laga terakhir Premier League: Laurent Koscielny dikartu merah dan Gabriel Paulista yang cedera saat ini.
Dengan kekurangan bek tengah, Wenger pun tak bisa memastikan apakah main dengan skema tiga bek tengah atau tidak. Padahal, skema tiga bek sudah memberi dampak positif bagi permainan Meriam London dalam beberapa pekan terakhir.
Kini Wenger cuma punya Rob Holding dan Per Mertesacker sebagai bek tengah tersisa. Padahal dalam formasi tiga bek, Wenger masih butuh satu bek tengah lagi dan ada kemungkinan dia bakal beralih ke formasi empat bek, yakni dua bek tengah diapit bek-bek sayap.
"Ini menunjukkan kepada Anda bagaimana sepakbola tidak dapat diprediksi meski kami main di kandang, Anda berpikir untuk menyerang, dan pada hari itu kami malah kehilangan dua bek tengah," kata Wenger seperti dikutip dari situs Arsenal.
"Ini sangat tidak bisa dipercaya dan diprediksi. Kami mendapatkan musibah di saat harus tampil dalam performa terbaik Sabtu nanti. Kita harus mencari solusi dan semoga saya akan menemukan solusi yang bagus," sambung pria asal Prancis itu.
"Saya harus memutuskannya sampai Sabtu (apakah akan pakai tiga bek atau tidak) -- Kami akan mencobanya dalam sesi latihan," tutupnya.