MAHKOTABERITA - Manajer Mauricio Pochettino mengabaikan saran agar memberi waktu istirahat kepada dan memastikan penyerang timnas Inggris itu akan bermain dalam laga Liga Inggris akhir pekan ini melawan Liverpool.
Mantan pemain Manchester United yang menjadi komentator, Gary Neville, menilai penampilan Kane tidak maksimal dalam laga UEFA Nations League dan merasa pemain Tottenham itu harus mendapat istirahat. Sementara komentator yang juga memiliki pengalaman bermain di Liverpool, Jamie Carragher, berpendapat performa Kane melambat.
Menjelang laga menghadapi Liverpool pada Sabtu (15/9), Pochettino memilih tidak mendengarkan pendapat siapapun mengenai Kane yang baru mencetak dua gol dalam empat penampilannya di musim 2018/2019 dan gagal mencetak gol dalam sebuah laga timnas Inggris."Saya pikir dia dalam kondisi prima. Saya tidak membaca dan tidak mendengar apa yang terjadi belakangan. Yang paling penting adalah kami saling percaya," ujar Pochettino dikutip dari Skysports.
"Bagi saya tidak diragukan lagi dia adalah striker terbaik di dunia. Selalu ada alasan di balik seorang striker yang gagal mencetak gol tapi saya rasa di dalam kondisi yang baik," sambung manajer asal Argentina.Jumlah gol Kane pada awal Liga Inggris musim ini tertinggal dari Sadio Mane dan Aleksandar Mitrovic yang untuk sementara memimpin daftar pencetak gol terbanyak dengan empat gol.
Kane juga terpaut satu gol dari penyerang-penyerang lain seperti Sergio Aguero dan Romelu Lukaku, serta rekan satu timnya Lucas Moura."Dia butuh waktu sebelum kembali mencetak gol. Bagi kami Harry Kane sangat penting. Saya tidak meragukan dia adalah salah satu pemain terbaik di Inggirs dan Eropa," ujar Pochettino.