Agen Bola
Barcelona disebut sudah mengadakan pembicaran dengan pemain yang tengah diincar oleh Manchester City, Marc-Andre Ter Stegen.
Sport mengatakan bahwa Barcelona sudah mengatakan pada sang pemain bahwa ia tidak akan dibiarkan pergi, kecuali ada klub yang bersedia membayar klausul 85 juta euro yang melekat di kontraknya.
Klub sendiri juga sudah menerima tawaran dari dua klub Premier League untuk sang kiper dan sepertinya Manchester City adalah pihak yang paling bernafsu untuk mendapatkan tanda tangan pemain Jerman di musim panas.
Ter Stegen sempat bicara dengan Barcelona di akhir musim lalu untuk mencari tahu peran seperti apa yang akan ia mainkan di skuat inti klub, seiring dimulainya musim ketiganya di Camp Nou.
Dalam beberapa hari belakangan, City terus menanyakan status pemain berusia 24 tahun. Namun sikap Barcelona amat tegas dan Ter Stegen akan bertahan di Catalan setidaknya setahun lagi.