isco saat melawan roma |
AGEN BOLA - Pelatih Zinedine Zidane berharap agar Isco bisa memperpanjang masa kontraknya bersama Real Madrid.
Pernyataan tersebut disampaikan setelah Isco mencetak satu gol saat El Real, julukan Madrid, menang 3-0 atas Deportivo Alaves pada pertandingan La Liga, Minggu (2/4/2017).
Gol tersebut membuktikan gelandang asal Spanyol tersebut layak bermain reguler.
Maklum, Isco kerap dicadangkan atau tampil sebagai pemain pengganti. Total dia hanya tampil 196 menit dari total 22 penampilan di La Liga.
Gelandang berusia 24 tahun tersebut mulai dikabarkan tidak betah. Dikabarkan, Isco juga tidak akan memperpanjang kontraknya yang akan berakhir pada 30 Juni 2018.
Namun, Zidane berharap Isco bertahan karena dia pemain penting di dalam skuad Madrid.
"Saya ingin dia memperpanjang kontraknya. Dia adalah pemain penting," kata Zidane.
Zidane mengaku senang dengan penampilan Isco. Bukan hanya karena mencetak gol, Isco juga mampu menjaga pertahanan tim.
"Dia ingin bertahan di sini dan bermain di klub ini," tuturnya.
Kemenangan atas Alaves membuat Real Madrid tetap mantap di puncak klasemen La Liga sampai pekan ke-29. Mereka unggul dua poin atas pesaing terdekatnya, Barcelona.