AGEN BOLA - Barcelona hampir dipastikan melepas salah satu pemain bertahannya yang berpasport Spanyol itu,Marc Bartra yang musim depan bakalan membela tim Bundesliga, Borussia Dortmund.
Kedua pihak sama-sama telah membuat pengumuman. Los Azulgranas memastikan Bartra cabut dari Camp Nou, sedangkan Die Borussen menyebut jebolan akademi La Massia itu segera menandatangani kontrak empat tahun, seperti diberitakan Goal.
Dortmund bersedia menebus Bartra sesuai klausul pelepasan. Dalam sepekan terakhir isu kepindahan pemain 25 tahun tersebut memang sudah santer terdengar, meski belum ada yang menyebut ke mana dia bakal berlabuh.
Bartra segera menjalani tes medis. Dia mendapatkan izin meninggalkan camp latihan timnas Spanyol sejenak untuk merampungkan proses kepindahan. Jika dinyatakan lolos, maka dia akan langsung mengikat kesepakatan.
Sejauh ini Bartra sudah 108 kali tampil membela Barcelona. Dia dipercaya masuk ke skuat utama sejak tujuh tahun terakhir, cuma memang tidak mendapat kesempatan bermain reguler.
Untuk Dortmund, saat ini mereka memang sedang mencari tembok pertahanan anyar. Tim asuhan Michel Tuchel membutuhkan pengganti Mats Hummels yang hijrah ke Bayern Munich.