AGENT BOLA – Hasrat Antonio Conte untuk mendatangkan bek kiri Juventus asal Brasil, Alex Sandro, di bursa transfer musim panas ini semakin tinggi. Penolakan demi penolakan yang dilakukan Bianconeri tak membuat kubu Chelsea jadi jera.
Kabar terakhir menyebutkan Conte siap mengorbankan salah satu pemain kuncinya di lini pertahanan yang sangat berperan dalam kesuksesan Chelsea meraih gelar juara Liga Primer Inggris musim lalu, yaitu Cesar Azpilicueta.
Awalnya, Chelsea menyodorkan fee transfer sebesar € 50 juta atau sekitar Rp 750 miliar yang langsung ditampik Juventus. Demikian pula halnya dengan tawaran kedua senilai € 60 juta (Rp 900 miliar).
Menurut media Italia, La Gazzetta dello Sport, awal pekan ini The Blues bakal kembali menaikkan tawarannya menjadi € 70 juta (Rp 1,05 triliun) sebagai upaya meyakinkan Juventus untuk mau melego defender berusia 26 tahun tersebut.
Yang menarik, media lainnya, Calciomercato, mengklaim muncul kemungkinan Conte menyodorkan opsi lain andai tawaran sebesar € 70 juta masih tetap ditolak Bianconeri. Yaitu dengan menyodorkan Azpilicueta dalam deal Sandro.
Dengan kemampuannya yang bisa bermain sebagai bek kiri atau bek kanan maupun gelandang sayap, Azpilicueta diyakini bakal cocok dengan formasi yang kerap diterapkan pelatih Massimiliano Allegri.
sumber : majalaholahraga