Agen bola - Chelsea dan Swansea City berimbang 1-1 di babak pertama. Chelsea unggul lebih dulu lewat Cesc Fabregas sebelum dibalas Fernando Llorente jelang turun minum.
Dalam pertandingan di Stamford Bridge, Sabtu (25/2/2017) malam WIB, Chelsea tampil sangat dominan. Dengan penguasaan bola mencapai 68%, Chelsea tercatat melepaskan tujuh tembakan. Sementara Swansea hanya melaepaskan dua tembakan sepanjang babak pertama.
Chelsea langsung menekan sejak awal pertandingan. Tuan rumah melewatkan sebuah peluang di menit kedua setelah tendangan Pedro melambung di atas mistar gawang.
Dominasi Chelsea kembali menghasilkan peluang di menit ke-14. Serangan yang dibangun Chelsea membuka pertahanan Swansea. Eden Hazard kemudian mengoper bola yang disambut tendangan Cesc Fabregas. Tapi sepakan Fabregas diblok pemain belakang Swansea dan hanya menghasilkan sepak pojok.
Chelsea akhirnya membuka keunggulan lima menit kemudian. Pedro yang menerima bola dari Hazard kemudian mengoper kepada Fabregas yang masuk ke kotak penalti. Setelah mengontrol bola, Fabregas kemudian melepaskan sepakan ke arah pojok kanan bawah gawang.
Fabregas hampir menggandakan keunggulan Chelsea di menit ke-27. Victor Moses dari sisi kanan mengirim umpan ke dalam kotak penalti yang langsung disambut Fabregas dengan tendangan voli. Tapi Lukasz Fabianski masih bisa menepisnya.
Serangan Chelsea kembali membahayakan pertahanan Swansea. Pedro melakukan penetrasi hingga ke kotak penalti dan melepaskan tembakan ke arah gawang. Tapi bola dihalau Alfie Mawson di saat terakhir.
Jelang turun minum, pertahanan Chelsea lengah. Fernando Llorente luput dari kawalan barisan belakang Chelsea dalam situasi tendangan bebas. Tanpa kawalan berarti, Llorente menyundul bola tendangan bebas Gylfi Sigurdsson untuk menaklukkan Thibaut Courtois.
Susunan Pemain
Chelsea: Courtois, Azpilicueta, Luiz, Cahill, Moses, Kante, Fabregas, Alonso, Pedro, Costa, Hazard
Swansea: Fabianski, Naughton, Fernandez, Mawson, Olsson, Fer, Cork, Carroll, Routledge, Llorente, Sigurdsson
(iacbet.com/online)